Minggu, 01 Maret 2009

Menghitung peluang Milan di Serie A

Kegagalan Milan di ajang UEFA CUP dan Coppa musim ini memacu klub Italia tersebut menatap Serie A lebih serius. Kendati Ancelotti canangkan Milan finish 4besar, tp kayaknya berubah pandangan mengingat jadwal yang kian ringan cuma berkompetisi di Serie A saja. Terlepas dari masalah teknis dan cedera pemain, pasukan Milan dianggap lebih gampang meraih scudetto. Posisi 3 klasemen menguatkan bahwa Milan bisa capai target tersebut dengan memanfaatkan jadwal padat Inter(pimpin klasemen) dan Juventus(urut 2) yg msh sibuk di UCL dan Coppa.
Konsistensi permainan Milan sangat dibutuhkan. Dengan sisa 13 laga Serie A, dan selisih 11 poin dgn Inter, bukan hal mustahil buat Milan mengejar juara. Tentu juga menunggu terjungkalnya Inter+Juve di laga berikut. Menurut perkiraanku, Milan bisa capai target itu. Dan ini bukti kerjakeras Milanelo. Milan harus lupakan kepemilikan Beckham, panggil semua talenta muda yg dipinjam di luar klub, dan keseriusan Ancelotti utk menangani Milan serta jangan dulu pikirkan melatih Nigeria ataupun Roma. Biarlah Paolo Maldini bahagia pensiun di akhir musim ini dgn persembahkan scudetto. Walau saya bukan Milanisti tulen, tapi prihatin terhadap klub besar yang punya sumbangsih besar pula buat Italia dan dunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar